Para pengguna BlackBerry Messenger (BBM) di Android dan iPhone menemukan metode baru berbagi personal identification number (PIN) Caranya adalah dengan mem-postinggambar berisi nomer PIN atau QR Code ke Instagram.
PIN di sini diperlukan untuk menambah seseorang ke daftar kontak aplikasi pesan instan tersebut. Fungsinya mirip dengan nomor telepon pada WhatsApp.
Fenomena ini antara lain diangkat ke permukaan oleh CrackBerry. Ketika mencoba mencari dengan tagar #BBM di Instagram minggu lalu, situs tersebut menemukan bahwa jumlahnya sekitar 600.000posting.
Mayoritas kode PIN yang termuat dalam ratusan ribu posting gambar itu dimulai dengan angka "7" yang banyak dialokasikan bagi pengguna BBM di iOS dan Android. Pada Minggu (27/10/2013), jumlah posting #BBM naik hampir 1 juta.
Sejak kali pertama diluncurkan pada 22 Oktober lalu, jumlah peminat yang mengunduh aplikasi BBM untuk iPhone dan Android memang membeludak. Dalam tempo 24 jam saja, instant messengertersebut di-download 10 juta kali dan dengan cepat mendaki tangga judul terpopuler di toko aplikasi tiap-tiap platform.
Ironisnya, platform BlackBerry 10 belum memiliki akses ke Instagram. Aplikasi yang bersangkutan memang belum tersedia di toko aplikasi BlackBerry World. Kecil pula kemungkinan penggunahandset BlackBerry bisa ikut meramaikan "pesta PIN" di Instagram secara langsung.
PIN di sini diperlukan untuk menambah seseorang ke daftar kontak aplikasi pesan instan tersebut. Fungsinya mirip dengan nomor telepon pada WhatsApp.
Fenomena ini antara lain diangkat ke permukaan oleh CrackBerry. Ketika mencoba mencari dengan tagar #BBM di Instagram minggu lalu, situs tersebut menemukan bahwa jumlahnya sekitar 600.000posting.
Mayoritas kode PIN yang termuat dalam ratusan ribu posting gambar itu dimulai dengan angka "7" yang banyak dialokasikan bagi pengguna BBM di iOS dan Android. Pada Minggu (27/10/2013), jumlah posting #BBM naik hampir 1 juta.
Sejak kali pertama diluncurkan pada 22 Oktober lalu, jumlah peminat yang mengunduh aplikasi BBM untuk iPhone dan Android memang membeludak. Dalam tempo 24 jam saja, instant messengertersebut di-download 10 juta kali dan dengan cepat mendaki tangga judul terpopuler di toko aplikasi tiap-tiap platform.
Ironisnya, platform BlackBerry 10 belum memiliki akses ke Instagram. Aplikasi yang bersangkutan memang belum tersedia di toko aplikasi BlackBerry World. Kecil pula kemungkinan penggunahandset BlackBerry bisa ikut meramaikan "pesta PIN" di Instagram secara langsung.
Sumber : Kompas.com | Penulis : Oik Yusuf
Analisis artikel
Masuknya BBM pada Android ini telah merubah gaya sosialitas pada pengguna Android. Mereka yang biasanya menggunakan applikasi LINE , Whatsapp pada Android kini mereka telah beralih pada BBM yang tadinya tidak diperkirakan akan masuk pada Android. Selain itu para Android user yang biasanya telah bermain aplikasi sosial media seperti Istagram dan marak memposting PIN dari BBM mereka menurut saya itu merupakan hal yang wajar karena itu merupakan dampak perasaan mereka yang telah lama menunggu dirilisnya BBM pada Android ini. Maka dari itu menurut saya adanya BBM pada Android ini akan bertahan cukup lama dikalangan pengguna Android.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar